PROFESI GOURMET: Pengertian, Tugas dan Keterampilannya [Lengkap]

Gourmet adalah bagian dari Food and Beverage (F&B) dalam sebuah restoran, biasanya istilah ini juga mengarah pada orang yang ahli dalam merasakan makanan. Bahasa awamnya seorang tester.

Makanan gourmet selalu disajikan dengan kualitas tinggi dengan komposisi yang pas. Adapun rasa makanan tersebut tentunya juga enak, mengingat bahan makanan yang digunakan juga berkualitas.

Bahkan di tahun 2018 lalu, ada Asian Gourmet Food Challenge yang juga diikuti oleh beberapa pelaku F&B Indonesia.

Nah, untuk mengenal selangkah lebih dekat dengan gourmet, Anda bisa menelaah pembahasan berikut.

Pengertian Gourmet

Goumet adalah seseorang di bagian F&B yang bertugas sebagai ahli pencicip makanan dan minuman berkualitas dengan rasa yang sudah dijamin standart tinggi dan disajikan dalam sentuhan seni.

Intinya, gourmet adalah sajian dengan sesuatu yang langka, unik, menarik, premium serta teknik yang mumpuni. Tetapi, gourmet memiliki banyak arti, yang kadang disesuaikan dengan kata yang digunakan membersamainya.

Pengertian Gourmet Menurut Ahli

  • Menurut kamus besar bahasa indonesia (KBBI), gourment bisa diartikan sebagai ahli pencicip makanan.
  • Menurut dosen bahasa, gourmet adalah orang yang ahli dalam menilai makanan

Sedangkan dalam kondisi lain gourmet juga bisa diartikan seperti berikut :

  • Restoran dengan chef yang menyajikan menu berkualitas tinggi.
  • Dapur dengan kelengkapan sekelas profesional.
  • Makanan yang rapi dan indah, tetapi juga memiliki rasa dan kualitas yang sempurna.
  • Toko langka yang menjual bahan hidangan

Profesi Gourmet

Meskipun jarang disorot, ada profesi gourmet atau ahli gourmet, yang di masa sekarang ini lebih dikenal dengan istilah pecinta makanan atau kuliner. Mereka bukan hanya suka makan atau berburu makanan.

Tetapi bagi mereka, makanan adalah seni yang bisa dikonsumsi. Mereka bisa menyajikan makanan secara artistik atau bernilai seni. Meskipun hanya plating sederhana.

Apa Itu Gourmet Food?

Apa Itu Gourmet Food

Gourmet food adalah makanan dan minuman istimewa / mewah karena membutuhkan perlakuan khusus dalam pembuatannya ataupun cara memperoleh bahan bakunya masakannya. 

 

Biasanya gourmet food menggunakan bahan-bahan yang tidak biasa, atau sulit ditemukan. Selain itu Makanan gourmet adalah sajian yang biasanya memiliki nama yang unik, sulit atau panjang.

Contohnya chicken roulade wrapped in crust with potato puree. Ada lagi seperti di restoran 153 Kitchen. Ada Chow Mein Noodles Chicken maupun Beef Eschalot Pasta.

Mengapa Gourmet Food jarang Ditemukan?

Karena bahannya terbilang langka dan jarang di ekspor keluar atau biasanya tersedia dalam waktu musiman,  maka makanan yang disediakan juga dalam jumlah terbatas. 

Misalnya saja seperti bahan truffle, harus dipanen secara liar dan tidak bisa dibudidayakan. Maka kalau kita nilai makanan ini terbilang unik dalam hal rasa ataupun tekstur.

Beberapa contoh makanan gourmet?

Bukan hanya makanan berat dalam bentuk sudah disajikan pada piring. Ada beberapa makanan lain atau bahan yang juga memiliki varian gourmet, di antaranya adalah:

  • Gourmet cookies
  • Gourmet burger
  • Gourmet popcorn
  • Vanili gourmet adalah vanilli grade A atau kualitas super, yang kualitasnya lebih premium dibandingkan vanilli biasa. Meskipun fungsinya sama, sebagai rempah-rempah.
  • Gourmet saus atau merk dagangnya Euro gourmet saus. Saus bercita rasa gourmet ini dijual sekitar Rp 22.000 untuk cheese saus kemasan 500 gram dan Rp 11.500 saus sambal kemasan 1 kg. Tersedia juga saus mayonaise.

Jika gourmet sebelumnya adalah makanan mewah untuk manusia, maka ada juga varian meo gourmet. Meo gourmet adalah makanan khusus kucing yang memiliki cita rasa gourmet.

Apa Itu Gourmet Restoran?

Gourmet Restoran

Restoran gourmet adalah rumah makan yang memang menyediakan sajian menu terbaik di kelasnya atau grade premium. Baik dari bahan bakunya, cita rasa, tampilan dan keunikan lainnya.

 

Adapun contoh restoran gourmet seperti :

  • Kitchen Gourmet Surabaya yang ada di Mulyorejo,
  • Meat Shop & Gourmet Surabaya, 153 Kitchen Jakarta,
  • Street Gourmet Bandung
  • dan masih banyak lagi.

Sedangkan…………….

Chef Gourmet

Chef Gourmet adalah si pelaku yang jam terbangnya sudah tinggi, keterampilan dan kemampuannya pun sudah tidak diragukan lagi dalam dunia masak memasak. Khususnya dalam membuat serta menyajikan makanan gourmet

 

Apa Itu Kitchen Gourmet?

Karena gourmet dilekatkan dengan sesuatu yang unik, premium dan langka, berarti sama halnya dengan kitchen gourmet.

Karena pada sebuah kitchen gourmet, di dalamnya memiliki peralatan memasak dan perlengkapan penunjang lainnya untuk sajian gourmet yang sangat memadai.

Contohnya saja, jika di dapur restoran biasa hanya terdapat kompor gas 2 tungku. Maka berbeda dengan kitchen gourmet. Di dalamnya memungkinkan terdapat kompor gas dengan 6 tungku.

Perkumpulan Para Gourmet (Gourmet Collection Club)

Mungkin belum banyak yang tahu jika ternyata ada perkumpulan gourmet skala internasional, salah satu perkumpulan tersebut bernama Gourmet Collection Club.

Apabila Anda bergabung di dalamnya, maka ada banyak keuntungan yang bisa di dapatkan, khususnya jika kita berkunjung ke hotel dan restoran seperti akan mendapatkan :

  • Poin gift of giving dan akan mendapatkan  free night stay, wining & dining, hingga deluxe staycation 
  • Diskon luxury escape sampai 15% jika menginap di hotel Indonesia, Malaysia, Singapura dan Batam
  • Diskon wining & dining sampai 25% di restoran mewah Indonesia, Malaysia dan Singapura.

Adapun untuk beberapa hotel yang telah menjalin kerjasama diantaranya :

  •  Di Indonesia, diantaranya InterContinental Hotel Bandung Dago Pakar,  Crowne Plaza Jakarta, Holiday Inn Jakarta Kemayoran, Crowne Plaza Bandung, Holiday Inn Cikarang Jababeka, dan Holiday Inn Bandung Pasteur.
  • Di Malaysia, hotel yang bisa dikunjungi adalah Holiday Inn Resort Penang, InterContinental Kuala Lumpur,  Holiday Inn Kuala Lumpur Glenmarie, Holiday Inn Express, Holiday Inn Melaka, dan Kuala Lumpur City Centre.
  • Di Singapura, bisa berkunjung ke InterContinental Singapore,  Crowne Plaza Changi Airport, Hotel Indigo Singapore Katong, Holiday Inn Singapore Atrium and Orchard City,  Katong dan Orchard, dan Holiday Inn Express Singapore Clark Quay.

Cara Bergabung Gourmet Collection Club

Bagi Anda yang tertarik dan ingin bergabung menjadi salah satu member GCC, maka bisa mendaftar di website official Gourmet collection clum dengan mengisi form seperti berikut :

  • Nama
  • Email
  • Telepon
  • Tujuan untuk general membership enquiry

Setelah itu anda akan dihubungi oleh pihak terkait lebih lanjut. beberapa kelebihan jika Anda bergabung tentu saja akan mendapat pengalaman lebih dan mengesankan..


Itulah penjelasan mengenai gourmet, profesi ini merupakan suatu pekerjaan profesional yang perlu diperhitungkan dalam skala dunia mulai dari pengertian sampai dengan cara ikut member Gourmet Collection Club bisa anda cek informasinya di atas. Semoga bermanfaat!

Leave a Comment