15+ Hotel Murah Dekat Stasiun Gubeng Surabaya [Harga Promo]

Bagi Anda seorang Traveller yang mungkin sekarang sedang bingung mencari tempat pengianpan hotel murah di dekat Stasiun Gubeng Surabaya, Jangan Khawatir! Dengan budget 100-ribuan Anda sudah bisa mendapatkan tempat bermalam yang nyaman, fasilitas lengkap dan tentunya ada banyak sekali harga promo untuk pemesanan melalui Agoda.

Hotel yang kami rekomendasikan di bawah ini adalah hotel murah di dekat stasiun gubeng surabaya baik itu hotel bintang 1, bintang 2 maupun bintang 3. Untuk lokasinya juga sangat strategis bahkan banyak diantaranya yang kurang dari 1 KM saja sehingga sangat cocok untuk Anda semua.

Langsung saja simak rekomendasi hotel dekat stasiun gubeng berikut ini.

1. My Studio Hotel City Center

My Studio Hotel City Center Dekat Stasiun Gubeng

  • Alamat: Jl. Sumatera No.20 C, Ketabang, Kec. Gubeng, Kota SBY, Jawa Timur 60272
  • Telepon: (031) 5042111
  • Cek Haga Promo → My Studio Hotel City Center

Sedang dalam pencarian penginapan murah disekitar stasiun gubeng? Maka My Studio Hotel City Center dapat menjadi solusi praktis. Banyangkan, penginapan ini hanya berjarak kurang lebih 220 meter saja dari stasiun! Selain itu, harga yang ditawarkanpun sangat-sangat murah dan terjangkau.

Sobat dapat menyewa kamar single studio hanya dengan biaya Rp. 49.000/malam (dilihat melalui Agoda)! Kamar yang disediakan oleh My Studio Hotel City Center berbentuk bunk bed ala dormitory, sehingga para penginap akan tidur bersebelahan satu dengan yang lain.

2. Livinn Hostel City Center Surabaya

Livinn Hostel City Center Surabaya Stasiun Gubeng

  • Alamat: Jl. Gubeng Pojok No.5, Ketabang, Kec. Genteng, Kota SBY, Jawa Timur 60272
  • Telepon: (031) 99245515
  • Cek Haga Promo → Livinn Hostel City Surabaya

Livinn Hostel City Center Surabaya, menjamin para pengunjung mendapatkan kamar terbaik dengan penawaran harga yang terbaik pula. Hanya dengan membayar biaya menginap setiap malam sebesar Rp. 48.000, para tamu telah dapat bermalam di Hostel yang menerapkan tema modern minimalis ini.

Sama dengan My Studio Hotel, Livinn juga merapkan sistem dormitory room, dengan tempat tidur berbentuk bunk. Penginapan ini menyediakan layanan kebersihan serta front desk, dan tak lupa, jaringan internet yang memadai. Ada pula breakfast service bagi tamu sebelum melanjutkan perjalanan.

3. Life Puri Hotel Surabaya

Life Puri Hotel Surabaya Dekat Stasiun Gubeng

  • Alamat : jl. kalimantan no 9, Pusat Surabaya, Surabaya, Indonesia, 60281
  • Cek Haga Promo → Life Puri Hotel Surabaya

Life Puri Hotel Surabaya tak hanya berdekatan dengan Stasiun Gubeng (sekitar 660 meter dari hotel), namun juga berbagai landmark ternama dari Kota Pahlawan ini, seperti contohnya ialah Monumen Kapal Selam (670 meter), Tunjungan Plaza (1.4 km), dan Tugu Pahlawan (2.8 km).

Bentangan harga yang tersedia di hotel bintang dua ini dimulai dari Rp. 111.000/malam (Standard Single Room) hingga Rp. 305.000/malam (Family Room). Life Puri selalu sedia menjaga kebersihan unit kamar dengan sangat baik, pelayanan professional nan ramah juga ditunjukkan oleh setiap staff hotel.

4. RedDoorz @ Panglima Sudirman Surabaya

RedDoorz @ Panglima Sudirman Surabaya Dekat Stasiun Gubeng

Jika sobat pembaca bermalam di RedDoorz at Panglima Sudirman Surabaya, maka sobat tak perlu menempuh perjalanan yang terlampau jauh menuju ke Stasiun Gubeng. Karena jarak antara penginapan ini menuju stasiun hanya memakan waktu sekitar 15 menit saja, loh (960 meter)!

Lebih menguntungkannya lagi, RedDoorz at Pangsud Surabaya mematok harga yang terjangkau. Hanya dengan Rp. 93.000 permalam, pengunjung telah mendapatkan RedDoorz Room, dengan fasilitas seperti double bed standard, perlengkapan mandi, internet gratis, serta TV dan AC.

5. OYO 1086 2oscar

OYO 1086 2oscar Dekat Stasiun Gubeng

  • Alamat: Jl. Dharmawangsa No.28, Airlangga, Kec. Gubeng, Kota SBY, Jawa Timur 60286
  • Telepon: (021) 29707601
  • Cek Haga Promo → OYO 1086 2oscar

Penginapan bernama 2oscar (OYO 1086) merupakan sebuah penginapan murah meriah, yang mulai membuka harga persewaan kamar mereka pada nominal Rp. 117.000/malam (Standard Twin Room) dan harga tertinggi berkisar pada nominal Rp. 144.000/malam (Deluxe Twin Room).

Harga tersebut terpantau melalui situs Agoda. Memberikan berbagai fasilitas yang memadai untuk mendukung aktivitas keseharian seperti internet gratis, kipas angina atau AC, TV untuk sarana hiburan. 2oscar juga memberikan kemudahan menuju Stasiun Gubeng yang hanya berjarak 680 meter dari lokasi.

Baca juga : 21+ Rekomendasi Hotel Murah Dekat Bandara Juanda Surabaya

6. Sparkling Hotel RedPartner

Sparkling Hotel RedPartner

  • Alamat: Jl. Kayoon No.1, Embong Kaliasin, Kec. Genteng, Kota SBY, Jawa Timur 60271
  • Telepon: (031) 5321388
  • Cek Haga Promo → Sparkling Hotel RedPartner

Sparkling Hotel (RedPartner) memberikan suasana hangat dan nyaman, para tamu akan merasakan bak tidur di kamar sendiri. Meski memberikan harga nan miring, namun Sparkling Hotel tetap memberikan unit kamar terbaik, dengan kebersihan yang terjaga dengan baik.

Harga sewa kamar berkisar dari Rp. 123.000 hingga Rp. 176.000 setiap malam (melalui Agoda). Daya tarik terbesar dari Sparkling Hotel adalah dekatnya jarak antara hotel dengan Stasiun Gubeng, jaraknya hanyalah 330 meter saja! Dengan berjalan kaki, tamu dapat menuju ke stasiun hanya dalam waktu 5 menit saja!

7. OYO Flagship 90425 Hotel 22

OYO Flagship 90425 Hotel 22 Dekat Stasiun Gubeng Surabaya

  • Alamat: Jl. Jawa No.22, Gubeng, Kec. Gubeng, Kota SBY, Jawa Timur 60281
  • Telepon: 0804 104 0040
  • Cek Haga Promo → OYO Flagship 90425 Hotel 22

Begitu memasuki Hotel 22 (OYO Flagship 90425), para pengunjung akan diperlihatkan dengan dekorasi warna-warna yang mencolok, merah dan cokelat tua. Bentangan harga yang dipasang oleh Hotel 22 berada di antara Rp. 132.000 – Rp. 201.000 permalamnya.

Jarak antara Hotel 22 dengan Stasiun Gubengpun terbilang dekat, hanya berkisar 980 meter. Jika berjalan kaki, sobat pembaca dapat mencapai tujuan (Stasiun Gubeng) dalam perkiraan waktu kurang lebih 15 menit. Penginapan ini dapat menjadi pilihan penginapan

8. OYO 235 Maumu Hotel & Lounge

OYO 235 Maumu Hotel & Lounge Dekat Stasiun Gubeng

  • Alamat: Jl. Walikota Mustajab No.29, Ketabang, Kec. Genteng, Kota SBY, Jawa Timur 60272
  • Telepon: (031) 5459999
  • Cek Haga Promo → OYO 235 Maumu Hotel & Lounge

Maumu Hotel & Lounge (OYO 235) merupakan sebuah hotel bintang 2 yang menyediakan sewa kamar murah meriah, cocok juga bagi para pelancong yang ingin bermalam di penginapan yang dekat dengan Stasiun Gubeng. Karena jarak Maumu Hotel & Lounge hanyalah sekitar 980 meter saja dari stasiun.

Hotel ini menyediakan variasi kamar dengan interion minimalis dan nyaman, harga dibuka di angka Rp. 145.000 permalam untuk Superior Room, Rp. 176.000/malam untuk Deluxe Double Room, dan Rp. 275.000/malam untuk Deluxe Suite. Pilihan tentunya tergantung selera tamu masing-masing.

9. The WIN Hotel Surabaya

The WIN Hotel Surabaya Dekat Stasiun Gubeng

  • Alamat: Jl. Embong Tj. No.46-48, Embong Kaliasin, Kec. Genteng, Kota SBY, Jawa Timur 60271
  • Telepon: 0813-5714-1176
  • Cek Haga Promo → The WIN Hotel Surabaya

Dari The WIN Hotel Surabaya, para pengunjungnya dapat langsung menuju ke Stasiun Gubeng hanya dengan menempuh perjalanan selama 9 menit dengan berjalan kaki (kurang lebih 530 meter). The WIN Hotel Surabaya juga salah satu hotel yang menawarkan harga miring di area Surabaya.

Untuk Winner Double Room, tamu hanya akan dibebankan dengan biaya sewa sebesar Rp. 223.000/malam, Rp. 280.000/malam adalah ongkos untuk Superior Room. Tidak hanya Stasiun Gubeng, The WIN juga berdekatan dengan berbagai landmarks ternama, salah satu contohnya adalah Monumen Kapal Selam.

10. Grand Hotel Surabaya

Grand Hotel Surabaya Dekat Stasiun Gubeng

  • Alamat: Jl. Pemuda No.21, Embong Kaliasin, Kec. Genteng, Kota SBY, Jawa Timur 60271
  • Telepon: (031) 5450888
  • Cek Haga Promo → Grand Hotel Surabaya

Hotel bintang 3 Grand Hotel Surabaya menggunakan interior elagan yang menawan di seluruh penjuru bangunannya, bahkan sampai ke unit kamar. Warna hangat pastel dan cokelat menjadi senjata yang ampuh untuk mewujudkan atmosphere sambutan yang hangat.

Untuk dapat bermalam di sini, sobat harus menyiapkan dana antara Rp. 177.000 hingga Rp. 348.000 permalamnya. Grand Hotel Surabaya berlokasi sangat dekat dengan Stasiun Gubeng, hanya sekitar 640 meter. Dengan berjalan kaki saja, tamu dapat sampai dalam perkiraan waktu 9 hingga 10 menit.

Baca juga : Hotel Dahlia Dinoyo Surabaya: Tarif Murah, Fasilitas, Lokasi Strategis

11. Kost Abang Qodri

Kost Abang Qodri Dekat Stasiun Gubeng

  • Jl.Darmawangsa III No 15,17 Rt04/Rw01, Airlangga, Kec. Gubeng, Kota Surabaya, Jawa Timur 60286, Pusat Surabaya, Surabaya, Indonesia, 60286
  • Cek Haga Promo → Kost Abang Qodri

Kost Abang Qodri menyediakan tempat bermalam di bawah dua ratus ribu, dengan lokasi yang strategis, salah satunya berdekatan dengan Stasiun Gubeng Surabaya (610 meter dari penginapan). Wah, jiwa-jiwa para traveller on budget pastinya lansung bersorak ria, nih!

Ya, hanya dengan mengeluarkan uang sebesar Rp. 72.000 hingga Rp. 184.000 permalam (dipantau melalui Agoda), tamu sudah dapat tidur lelap di kamar yang bersih dan nyaman. Seperti namanya, kamar sewaan milik Kost Abang Qodri sangatlah mirip dengan kamar anak-anak kos yang simple dan tetap cozy.

12. Hotel New Coklat

Hotel New Coklat

  • Alamat: Jl. Gubeng Pojok No.3, Ketabang, Kec. Genteng, Kota SBY, Jawa Timur 60272
  • Telepon: (031) 5353778
  • Cek Haga Promo → Hotel New Coklat

Hotel New Coklat berada di kawasan Pusat Surabaya, memungkinkan para tamu untuk mendapatkan askses melimpah ke berbagi spot menarik, termasuk: Stasiun Kereta Gubeng (190 meter), Tunjungan Plaza (1.2 km), Grand City Mall (300 meter), serta Tugu Pahlawan (2.5 km).

Fasilitas yang cukup lengkap disediakan selayakan hotel bintang tiga lainnya, seperti room service dan front desk 24 jam, jaringan internet, tempat parkir luas dan aman, hingga layanan breakfast. Interior ruangan mengadopsi gaya modern minimalis yang trendi dan manis.

13. Cleo Walikota Surabaya Hotel

Cleo Walikota Surabaya Hotel Dekat Stasiun Gubeng

  • Alamat: Jl. Walikota Mustajab No.59, Ketabang, Kec. Genteng, Kota SBY, Jawa Timur 60272
    Telepon: (031) 5489000
  • Cek Haga Promo → Cleo Walikota Surabaya Hotel

Cleo Walikota Surabaya Hotel mendapatkan penilaian 8.3 dari 10 dari ratusan penginap yang telah merasakan pengalaman langsung bermalam di hotel ini. Cleo menerapkan harga yang cukup murah, yang dimulai dari harga Rp. 184.000 permalam hingga Rp. 232.000 permalamnya.

Berbagai fasilitas personal ditawarkan, selayaknya: perlengkapan mandi, berbagai sarana hiburan seperti koran dan TV, internet, dan pendingin ruangan. Sebuah restoran juga tersedia dengan menghadirkan berbagai masakan khas Indonesia maupun mancanegara.

14. Hotel Jawa

Hotel Jawa Surabaya Dekat Stasiun Gubeng

  • Alamat : Jl. Jawa No.22A, Gubeng, Kec. Gubeng, Kota SBY, Jawa Timur 60281•
  • Telepon : (024) 76416000
  • Cek Haga Promo → Hotel Jawa

Harga yang miring dengan lokasi yang strategis? Semuanya dimiliki oleh Hotel Jawa yang berada di Jalan Raya Gubeng, Surabaya. Hampir keseluruhan ruangan terdiri dari warna hangat cokelat nan hangat dan lembut. Tamu akan dengan mudah terlelap dengan suasana yang sangatlah nyaman tersebut.

Harga terendah di Hotel Jawa berkisar Rp. 143.000 permalamnya untuk Standard Room. Jika menginap di sini, sobat tak perlu khawatir terlambat atau bahkan melewatkan jadwal keberangkatan kereta sobat, karena jarak Hotel Jawa menuju Stasiun Kereta Gubeng hanyalah berkisar 1 kilometer saja.

15. G Suites Hotel

  • Alamat : Jl. Raya Gubeng No.43, Gubeng, Kec. Gubeng, Kota SBY, Jawa Timur 60281
  • Telepon : (031) 5011001
  • Cek Haga Promo → G Suites Hotel

G Suites Hotel adalah hotel bintang 3 di pusat kota dan hanya berjarak 1 km saja dengan Stasiun Gubeng Surabaya. Hotel ini memiliki fasilitas yang super lengkap mulai dari kolam renang indoor, ada pula pusat kebugaran, spa dan sauna serta layanan 24 jam.

Untuk menginap disini Anda cukup menyiapkan budget sekitar Rp. 173.000 untuk pemesanan di Agoda (bisa klik harga promo diatas). Lokasinya yang stategis membuat Anda bisa dengan mudah jika ingin kemana-mana.


Jadi itulah rekomendasi kita mengenai tempat penginapan murah di dekat Stasiun Gubeng Surabaya. Meski lokasinya strategis di pusat kota dijamin tidak akan membuat kantong Anda jebol.

Anda juga akan dimanjakan dengan fasilitas yang lengkap, pelayanan yang ramah serta akses yang mudah untuk kemana saja baik ke Stasiun Gubeng, Tunjungan Plaza, Taman Bungkul, dll.

Leave a Comment