11+ Macam Varian Shampo Pantene dan Kegunannya, Apa Saja?

Bagi Anda yang konsern dengan masalah rambut, pasti Anda pernah mendengar sebuah produk shampo dengan merk Pantene.

Ya, merk yang sudah terkenal ini memang terbukti ampuh dalam mengatasi segala macam permasalahan rambut. Bahkan banyak diantaranya yang merasa cocok dan memberikan testiomi positif secara sukarela dengan pemakaian secara rutin.

Nah untuk Anda yang ingin memiliki rambut yang bagus, lembut dan indah berkilau serta terhindar dari masalah rambut seperti rambut kering, rontok atau bahkan ketombe bisa menyimak ada produk shampo pantene apa saja dan kegunannya serta manfaatnya yang pastinya cocok untuk Anda.

1. Pantene Silky Smooth Care

Macam Varian Shampo Pantene Silky Smooth Care

Rambut yang kaku, kusam dan rusak menandakan kurangnya nutrisi pada rambut. Pantene Silky Smooth Care bisa jadi solusi yang tepat karena memiliki kandungan Keratin Damage Blockers yang akan melindungi lapisan rambut anda agar menghasilkan rambut yang halus selembut sutra.

Kandungan lainnya dalam produk shampo Pantene Silky Smooth Care adalah Formula Pro Vitamin dan Rice Oil Essence Jepang sebagai tambahan nutrisi untuk rambut anda. Mengenai kemasannya, shampo Pantene jenis ini memiliki berbagai pilihan ukuran diantaranya :

Ukuran Harga/produk
10ml Rp900,-
70ml Rp16.700,-
130ml Rp21.990,-
210ml Rp19.300,-
290ml Rp63.300,-
400ml Rp50.600,-

2. Pantene Anti Dandruff

Macam Varian Shampo Pantene Anti Dandruff

Untuk mengatasi masalah ketombe pada rambut, anda bisa menggunakan shampo Pantene Anti Dandruff dengan formulasi Pro Vitamin dan Rice Oil Essence asli dari Jepang. Selain kandungan nutrisinya, Pantene Anti Dandruff juga memiliki aroma yang wangi dan menenangkan.

Jadi selama anda mengalami masalah ketombe di rambut, gunakan saja Pantene Anti Dandruff yang tentunya cocok untuk segala jenis kulit kepala. Pantene Anti Dandruff juga menawarkan beberapa pilihan ukuran yang dapat anda sesuaikan dengan kebutuhan anda diantaranya :

Ukuran Harga/Produk
9ml Rp900,-
70ml Rp11.500,-
135ml Rp25.000,-
210ml Rp24.900,-
290ml Rp54.000,-
400ml Rp52.500,-
900ml Rp101.100,-
1200ml Rp105.300,-

 3. Pantene Daily Moisture Renewal

Macam Varian Pantene Daily Moisture Renewal

Jika anda salah satu orang yang mengalami rambut kering, kini anda bisa tak perlu mengeluarkan banyak biaya untuk perawatan rambut di salon. Solusi paling mudah ditemukan adalah menggunakan shampo Pantene Daily Moisture Renewal.

Shampo Pantene Daily Moisture Renewal ini mampu memperbaiki rambut yang kering dan rusak. Kandungan Pro Vitamin dan Rice Oil Essence mampu menutrisi rambut. Penggunaan shampo ini secara rutin mampu memberikan efek kilau dan berisi pada rambut kering dan bercabang.

Ukuran Harga/Produk
9ml Rp900,-
70ml Rp15.400,-
130ml Rp27.900,-
290ml Rp53.600,-

Baca juga : 17+ Macam Shampo Dove dan Kegunaannya Untuk Rambut

4. Pantene Hitam Glow

Varian Pantene Hitam Glow

Mempunyai rambut hitam berkilau menandakan bahwa kualitas rambut yang sehat. Tak seperti orang zaman dahulu yang harus mencari bahan-bahan alam untuk menjaga rambut tetap hitam, kini sudah ada produk perawatan rambut dari Pantene Hitam Glow.

Pantene Hitam Glow memiliki kandungan Pro Vitamin, Rice Oil Essence Jepang dan Black Essence yang menjaga rambut anda tetap hitam dan berkilau. Shampo ini sangat cocok bagi rambut yang kusam dan kurang nutrisi. Berikut rincian ukuran dan harga Pantene Hitam Glow :

Ukuran Harga/Produk
10ml Rp1.000,-
70ml Rp16.500,-
130ml Rp19.950,-
160ml Rp21.900,-
290ml Rp32.000,-
400ml Rp46.900,-
750ml Rp87.100,-

5. Pantene Perfec+ On

Varian Shampo Pantene Perfec+ On

Bagi anda yang memiliki aktivitas padat namun tetap ingin memiliki rambut yang tetap fresh kini tak perlu bingung lagi. Pantene mengeluarkan seri produk shampo tanpa bilas yakni Pantene Perfec+ on. Penggunaan shampo ini cukup mudah hanya dengan menyemprotkan ke rambut.

Yang menjadi produk Pantene Perfec+ On ini unggul adalah menggunakan teknologi tapioca starch  dan Pro Vitamin yang membuat rambut anda tetap segar seperti habis keramas. Dry shampoo dari Pantene ini bisa anda dapatkan dengan harga Rp25.000,- untuk ukuran 65 ml.

6. Pantene Total Damage Care

Macam Varian Shampo Pantene Total Damage Care

Mengembalikan rambut yang rusak tak harus ke salon dengan produk yang mahal. Hanya menggunakan shampo saja anda sudah bisa mengatasi permasalahan pada rambut anda. Tentu anda juga harus memilih shampo yang tepat seperti Pantene Total Damage Care.

Shampo Pantene Total Damage Care memiliki kandungan aktif berupa Pro Vitamin Complex yang memberikan nutrisi dari akar hingga ujung rambut. Ada beberapa pilihan ukuran produk shampo Pantene Total Damage Care beserta harganya seperti berikut :

Ukuran Harga/Produk
10ml Rp1.000,-
70ml Rp19.800,-
130ml Rp30.500,-
290ml Rp47.600,-
400ml Rp54.000,-
900ml Rp69.950,-
1200ml Rp120.500,-

Baca juga : 6+ Macam-Macam Shampoo Selsun dan Kegunaannya [Lengkap]

7. Pantene Anti Lepek

Macam Varian Shampo Pantene Anti Lepek

Anda kurang percaya diri dengan kondisi rambut anda yang lepek? Tenang saja, kini ada produk Pantene Anti Lepek untuk mengatasi masalah rambut lepek. Diformulasikan dengan Pro Vitamin dan Japanese Rice Oil Essence mampu menutrisi rambut anda dan membuatnya lebih sehat.

Pantene Anti Lepek sangat efektif untuk meningkatakn volume rambut dan menguatkan akar rambut. Tekstur shampo berwarna bening dan memiliki aroma yang segar. Ditambah lagi, Pantene Anti Lepek ini memiliki beberapa pilihan ukuran diantaranya :

Ukuran Harga/produk
10ml Rp1.000,-
70ml Rp16.500,-
130ml Rp29.700,-
290ml Rp55.000,-
480ml Rp61.900,-
900ml Rp65.000,-

8. Pantene Micellar Series

Macam Varian Pantene Micellar Series

Pantene sebagai brand perawatan rambut saat ini mengeluarkan seri produk terbarunya yakni Micellar Series. Pantene Micellar Series ini memiliki 2 pilihan utama yakni Detox & Purify dengan kemasan warna biru dan Cleanse & Hydrate dengan kemasan warna pink.

Pantene Cleanse & Hydrate ini memiliki kandungan Rose Water, Vitamin B3 dan B5. Pantene Detox & Purify mengandung Alga dan Rumput Laut. Kedua produk ini mampu melembabkan dan menutrisi rambut. untuk ukuran 300 ml, Pantene Micellar Series ini dapat dibeli dengan harga Rp63.899,-.

9. Pantene Hair Fall Control

Macam Varian Shampo Pantene Hair Fall Control

Rambut rontok menjadi suatu masalah yang harus segera diatasi. Salah satunya dengan memilih produk shampo yang tepat seperti Pantene Hair Fall Control. Shampo ini memiliki kandungan formula Pro Vitamin yang mampu menutrisi rambut yang rontok dan patah.

Pantene Hair Fall Control memiliki varian ukuran mulai dari 10ml – 1200 ml. Agar mendapatkan hasil yang maksimal, anda juga perlu menggunakan shampo sekaligus kondisioner. Berikut ini daftar harga Pantene Hair Fall Control berdasarkan ukuranya.

Ukuran Harga/Produk
10ml Rp1.000,-
70ml Rp15.070,-
130ml Rp29.900,-
290ml Rp45.350,-
400ml Rp38.000,-
750ml Rp87.100,-
900ml Rp60.632,-
1200ml Rp106.700,-

 Baca juga : 8+ Shampo Penumbuh Rambut Cepat di Indomaret Terbukti Ampuh

10. Pantene Gold Series

Pantene Gold Series

Pantene selalu meningkatkan inovasinya dalam memproduksi produk shamponya. Salah satunya adalah Pantene Gold Series yang terdiri dari 3 jenis varian shampoo. Diantaranya ada Strong & Thick, Smooth & Sleek hingga Black & Glossy.

Ketiga varian Pantene Gold Series ini berguna untuk menutrisi dan menghaluskan rambut. Terdapat pula kandungan pro vitamin, vitaflex hingga anti oksidan. Khusus untuk Pantene Gold Series hanya tersedia ukuran 450 ml dengan harga sekitar Rp53.800,-.

11. Pantene Aqua Pure

Macam Varian Shampo Pantene Aqua Pure

Menggunakan shampo yang ringan dan bebas silikon kini bisa anda temukan pada Pantene Aqua Pure. Produk shampo ini mengandung formula free silicone dengan tekstur yang lembut. Diproduksi dengan teknologi Clean Rise, shampo ini mudah dibilas dengan cepat tanpa residu.

Kandungan aktif lainnya dari shampo ini adalah pro vitamin Aqua Pure Collection dengan aroma yang relax. Terdapat tiga pilihan ukuran dari Pantene Aqua Pure yakni ukuran 200ml dengan harga Rp27.000,-, 400ml seharga Rp51.400,- dan ukuran 750ml dengan harga Rp68.900,-.


Jad itulah macam-macam shampo pantene dan kegunaan serta manfaatnya yang perlu untuk Anda ketahui. Dengan memilih produk dan varian yang tepat sesuai dengan permasalahan rambut yang dihadapi maka semakin cepat pula Anda bisa mendapatkan rambut yang sehat dan indah alami. Semoga bermanfaat!

Leave a Comment